Saturday, January 7, 2012

Where Are You Belong?



Ada yang tahu tentang perumpamaan coca cola? Sekaleng coca cola yang diproduksi dari pabrik yang sama dan memiliki rasa yang sama dapat memiliki harga yang berbeda-beda tergantung tempat di mana ia dijual. Harga sekaleng coca-cola yang berada di warung tentu berbeda dengan yang dijual di swalayan, dan harga coca cola di swalayan jelas berbeda dengan harga coca cola di hotel bintang lima. Sewaktu di New Zealand, saya kembali diingatkan dengan perumpamaan ini oleh sebuah bunga ungu nan cantik bernama lavender. Di New Zealand, terutama di South Island, kita dapat dengan mudah menemukan bunga lavender di pinggir jalan. Bunga itu ada di mana-mana, bahkan di antara rumput yang tidak terurus. Saya ingat komentar Mama ketika itu,”Di sini mah Lavender itu bunga liar, di Jakarta malah disayang-sayang ya”. Lucu juga, bagaimana sebuah bunga yang sama, dengan kecantikan dan manfaat yang sama bisa dihargai secara berbeda di tempat yang berbeda. Semuanya karena lingkungan. Sama seperti hidup kita.
Orang-orang di sekitar kita lah yang menentukan ‘harga’ kita.
Saat mereka mendukung kita, memberi masukan yang positif, maka kita dapat mengeluarkan yang terbaik dalam diri kita, tapi saat orang di sekeliling kita merendahkan, bahkan menghina kita, kita akan menjadi pribadi yang juga tidak bernilai.

Pertanyaannya, sudahkah kita berada di tempat yang tepat sekarang?

No comments:

Post a Comment